Entri yang Diunggulkan

Desain Dapur Dan Ruang Makan Kreatif

Inilah Tempat Wisata Di NTT Yang Wajib Dikunjungi

Indonesia memiliki potensi wisata yang luar biasa. Berbagai propinsi di indonesia menawarkan berbagai pilihan jenis wisata yang mengagumkan. Wisata alam yang terkenal di indonesia tak hanya pulau jawa saja. Di luar jawa seperti nusa tenggara juga memiliki potensi wisata yang luar biasa. Salah satu daerah yang memiliki potensi wisata yang sungguh luar biasa adalah nusa tenggara timur. Propinsi yang ber ibu kota kupang memiliki destinasi wisata yang menarik untuk dieksplorasi. Daerah yang berupa kepulauan memiliki destinasi wisata alam yang beragam. Berikut akan kami berikan referensi mengenai tempat wisata di NTT

Tempat wisata di NTT di pulau komodo

Pulau komodo : tempat wisata terfavorit di NTT

Taman nasional komodo terletak di sumbawa dan flores. Taman nasional komodo merupakan tempat wisata yang paling terkenal di NTT. Taman nasional ini terkenal hingga ke luar negeri. Taman nasional pulau komodo ini merupakan daerah konservasi yang dilindungi hingga badan di dunia. Pasalnya komodo merupakan binatang purba yang dilindungi. Komodo merupakan binatang langka di dunia yang kini hanya hidup di pulau komodo. Pulau komodo merupakan pulau yang asyik untuk di jadaikan destinasi wisata terutama wisata alam. Di pulau komodo ini pengunjung bisa melihat binatang purba ini secara langsung hidup dihabitat aslinya. Pulau komodo terletak di kecamatan komodo manggarai NTT.

Tempat wisata di NTT untuk wisata alam

Tempat wisata di NTT yang menyuguhkan panorama alam yang menakjubkan adalah danau kelimutu. Danau ini sangat terkenal bahkan hingga ke mancanegara. Danau kelimutu terkenal dengan warna air danaunya yang berupa tiga warna. Selain danau kelimutu terdapat berbagai pantai yang terkenal di kupang. salah satu pantai yang terkenal di NTT adalah pantai lasiana. Di pantai ini banyak terdapat pepohonan kelapa. Di pantai ini pengunjung juga bisa melihat matahari terbenam. Serupa dengan pantai lasiana adalah pantai pasir panjang. Pantai ini serupa dengan hamparan pasir yang tiada tara sehingga wajar saja jika pantai ini disebut dengan pantai pasir panjang

Tempat wisata pantai di NTT yang menarik adalah pantai tablolong. Pantai tablolong terletak sekitar dua jam perjalanan dari kota kupang. Walaupun agak jauh dari kota kupang jika anda telah sampai ke pantai ini dan menyaksikan pemandangan pantai yang indah, rasa lelah tentu terbayar sudah. Hal yang paling istimewa dari pantai tablolong ini adalah warna pasir pantainya yang berwarna-warni. Pasir pantai tablolong berwarna jambu muda, biru dan hijau.

Tempat wisata di NTT ini selain menyuguhkan eksotisme pantai dengan pasir yang berwarna-warni juga terdapat pohon yang tumbuh diatas karang yang membuat pantai ini semakin menarik. Selain itu anda juga tak perlu merogoh kocek terlalu dalam untuk memasuki pantai ini. anda cukup membayar lima ribu rupiah untuk mengunjungi pantai ini.

Komentar